Sabtu, 27 November 2010

Efek Logam

Efek logam adalah salah satu efek yang paling terkenal dalam kreasi tulisan digital. Banyak cara yang bisa digunakan untuk membuatnya, salah satunya adalah apa yang akan saya paparkan pada tutorial tipografi kali ini. Kita akan menggunakan beberapa Layer Style pada teks untuk menciptakan efek logam realistis.


Preview Hasil Akhir Gambar

Sebelum kita mulai langkah-langkah pembuatanya, terlebih dahulu simak kreasi tulisan yang akan kita buat. Kamu bisa lihat preview di bawah ini atau bisa juga lihat dalam ukuran sebenarnya.

tutorial tipografi photoshop efek logam hitam teks tulisan dengan pencahayaan realistis

Langkah 1

Kita awali dengan membuat dokumen Photoshop baru berukuran 1200 x 700 px, lalu buat gradient halus sebagai background-nya.

tutorial tipografi photoshop efek logam hitam teks tulisan dengan pencahayaan realistis

Langkah 2

Dengan menggunakan Type Tool (T), ketik teks yang kamu inginkan. Pada tutorial ini saya menggunakan font Times New Roman, sedangkan untuk warna font apapun tidak masalah.

tutorial tipografi photoshop efek logam hitam teks tulisan dengan pencahayaan realistis

Langkah 3

Sekarang kita akan mulai menggunakan Layer Style. Klik layer teks dua kali untuk memunculkan jendela layer style. Pada halaman pertama jandela layer style, ubah nilai Fill Opacity menjadi 0%. Inilah alasan mengapa warna teks yang kita gunakan pada langkah 2 bisa warna apa saja.

tutorial tipografi photoshop efek logam hitam teks tulisan dengan pencahayaan realistis

Langkah 4

Langkah berikutnya adalah menambahkan Drop Shadow pada teks. Gunakan pengaturan seperti pada gambar berikut.

tutorial tipografi photoshop efek logam hitam teks tulisan dengan pencahayaan realistis

Langkah 5

Sekarang kita beri layer style Outer Glow.

tutorial tipografi photoshop efek logam hitam teks tulisan dengan pencahayaan realistis

Langkah 6

Layer style yang kita gunakan berikutnya adalah Bevel and Emboss. Screenshot di bawah ini akan memberikan informasi bagaimana pengaturan yang dibutuhkan.

tutorial tipografi photoshop efek logam hitam teks tulisan dengan pencahayaan realistis

Beri tanda cek pada kotak Contour dan setting yang saya gunakan seperti tampak berikut ini.

tutorial tipografi photoshop efek logam hitam teks tulisan dengan pencahayaan realistis

Langkah 7

Sebagai langkah terakhir kita akan memberikan Stroke pada layer teks. Atur Stroke seperti gambar di bawah ini dan tekan OK setelah selesai.

tutorial tipografi photoshop efek logam hitam teks tulisan dengan pencahayaan realistis

Hasil Akhir Kreasi Tulisan

Sangat mudah bukan ??? Hanya dalam tujuh langkah kamu bisa membuat tulisan efek logam hitam dengan pencahayaan realistis. Klik gambar dibawah ini untuk melihat dalam ukuran sebenarnya. Semoga tutorial ini bermanfaat, dan jangan lupa subscribe ke Painthink RSS feed atau klik disini untuk berlangganan tutorial Photoshop keren via e-mail.

0 komentar: